Sunday, October 21, 2018

Buat iklan Anda untuk iPhone X

Setiap interaksi yang dilakukan pengguna pada aplikasi Anda memiliki kesan tersendiri bagi mereka. Itulah sebabnya kami secara terus-menerus mengembangkan rekomendasi dan kebijakan periklanan kami untuk memastikan bahwa di mana pun dan apa pun perangkat yang digunakan pengguna untuk membuka aplikasi Anda, pengguna merasakan pengalaman yang berkesan.

Dengan diluncurkannya iPhone X, developer sekarang perlu mempertimbangkan rencana desain baru karena sudut yang membulat, tekukan ke dalam, dan indikator layar utama pada layar yang diperluas bisa menghalangi konten dan menyebabkan pengalaman iklan yang buruk bagi pengguna saat iklan ditempatkan di area ini.

Itulah sebabnya kami membuat panduan untuk membantu Anda menyesuaikan strategi iklan bagi iPhone X. Ini mencakup panduan tentang bagaimana Anda bisa mengalihkan penempatan banner atau iklan bawaan ke "area aman" yang ditunjuk pada perangkat baru ini.

Kami juga mengupdate kebijakan kami untuk menunjukkan bahwa iklan tidak boleh ditempatkan di area yang menyebabkan objek dapat mengganggu interaksi khusus pengguna dengan iklan atau aplikasi, seperti di bawah indikator layar utama pada iPhone X.

Harap tinjau ulasan update kebijakan ini dan panduan implementasi yang disarankan untuk memastikan Anda memenuhi semua persyaratan per tanggal 20 November.

Share : Buat iklan Anda untuk iPhone X

Related Posts

Buat iklan Anda untuk iPhone X
4/ 5
Oleh

0 comments : Buat iklan Anda untuk iPhone X

0 comments : Buat iklan Anda untuk iPhone X